smp6

Sunday, August 17, 2014

Presiden SBY : akan Lahir Ribuan Master dan Doktor dari Keluarga Miskin

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menngungkapkan, satu masalah besar pendidikan yang selama ini dihadapi adalah banyaknya anak-anak dari keluarga miskin yang cerdas, namun tidak mampu masuk perguruan tinggi. Untuk itu, kata Presiden, pemerintah telah meluncurkan program inovatif beasiswa Bidikmisi.
Presiden SBY mengatakan, program ini memberikan uang kuliah gratis, ditambah dengan uang saku sekitar Rp600 ribu per bulan. Presiden menyebutkan, sampai saat ini sudah lebih dari 220 ribu siswa yang masuk dalam program Bidikmisi. “Umumnya mereka berhasil meraih prestasi akademis dan nonakademis yang mengagumkan,” katanya saat menyampaikan Pidato Kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam rangka HUT Ke-69 Proklamasi Kemerdekaan RI Tahun 2014 pada sidang bersama DPR RI dan DPD RI di Ruang Rapat Paripurna Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Jumat (15/8/2014)