smp6

Sunday, December 7, 2014

Planet Asing Ini Bisa Dihuni Manusia?


WASHINGTON - Sebuah planet (exoplanet) mengorbit dekat dengan bintang bermassa rendah. Planet itu mengitari bintang bermassa rendah dan peneliti mencari tahu apakah terdapat kehidupan di planet asing tersebut.

Bintang bermassa rendah ini disebut M Dwarf. Ukuran bintang tersebut lebih kecil dari Matahari dan cahayanya jauh lebih sedikit, sehingga mendekati zona layak huni.

Zona layak huni merupakan kondisi yang tepat untuk mendukung cairan air masuk pada permukaan planet yang mengorbit. Planet yang dekat dengan bintang induknya lebih mudah bagi para astronom untuk menemukannya.

Para astronom menemukan dan mengukurnya dengan mempelajari cahaya ketika planet itu melakukan perpindahan atau saat melewati bagian depan bintang induknya. Selain itu, astronom juga bisa mengukur pengaruh bintang terhadap gravitasi planet, yang disebut dengan metode ‘radial velocity’.

Dalam sebuah keterangan yang dikeluarkan oleh The journal Astrobiology, melalui simulasi komputer, planet yang dekat dengan bintang bermassa rendah cenderung memiliki air dan atmosfer yang habis terbakar ketika pembentukan.

Thursday, December 4, 2014

Mendikbud Batalkan Penerapan K-13 untuk Semua Sekolah


Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Rasyid Baswedan menggelar pertemuan dengan tim evaluasi Kurikulum 2013 (K-13), Rabu (3/12) pagi. Pertemuan itu menyimpulkan K-13 tidak akan diterapkan di semua sekolah sebagaimana rencana awal, melainkan dibatasi kepada sekolah-sekolah yang sudah siap saja.

Mendikbud akan menyaring kesiapan sekolah berdasarkan sejumlah kriteria. Untuk sekolah-sekolah yang belum siap, mendikbud mengizinkan kembali kepada Kurikulum 2006.

"Menteri minta supaya kita mengembangkan bagaimana kriteria siap untuk sekolah-sekolah yang akan melaksanakan Kurikulum 2013 karena opsinya melanjutkan tapi selektif, sambil membenahi," kata Ketua Tim Evaluasi K-13 Prof Suyanto di Jakarta, Rabu.

Menurut Suyanto, Mendikbud Anies akan membuat sekolah-sekolah prototipe atau sekolah model untuk K-13. Sekolah prototipe terdiri atas sekolah-sekolah yang melaksanakan K-13 pada tahap pertama (tahun 2013), yaitu sebanyak 6.326 sekolah, ditambah dengan sebagian sekolah pelaksana K-13 di tahap kedua (tahun 2014) yang dinilai sudah siap.

Monday, November 24, 2014

26 Fakta Alam Semesta yang Bikin Merinding dan Merenung...

Alam semesta sedemikian luas. Lalu di mana posisi kita, manusia? Berikut gambarannya sepertiLiputan6.com kutip dari situs BuzzFeed, Sabtu (25/11/2014).


1. Ini Bumi, tempat tinggal kita, di mana kita hidup, tumbuh, berkembang biak, menjalin hubungan, sekaligus juga saling berperang dan menyakiti.

Sunday, November 23, 2014

Pohon Neraka

hura brasiliensis
Di hutan tropis Amazon terdapat satu spesies pohon yang memiliki julukan unik dan agak menyeramkan. Pohon bernama latinhura brasiliensis ini, memiliki banyak julukan, yaitu: pohon dinamit, pohon neraka, atau pohon kotak pasir. Julukan itu diberikan karena pohon tersebut mempunyai ciri khas yang berbahaya dan dapat melukai makhluk hidup di sekitarnya.
Pohon hura brasiliensis memiliki batang berduri tajam, kandungan racunnya digunakan oleh penduduk setempat untuk dioleskan pada mata panah mereka. Uniknya, pohon tersebut memiliki buah yang akan meledak jika matang. Ledakan yang

Ayan Qureshi, Anak 5 Tahun yang Jadi Pakar Microsoft Termuda di Dunia

Ayan Qureshi, anak 5 tahun yang jadi pakar Microsoft termuda di dunia.
  Seorang bocah bernama di Inggris menjadi spesialis komputer termuda di dunia. Setelah lulus tes untuk menjadi teknisi Microsoft berlisensi pada usia lima tahun. Ayan, kini berusia enam tahun, sudah memiliki laboratorium komputer di rumahnya di Conventry, Inggris, yang berisi jaringan komputer yang dia buat sendiri.

Dia mengatakan kepada BBC bahwa tes cukup sulit tetapi menyenangkan, dia berharap bisa menciptakan pusat jaringan teknologi di Inggris suatu saat nanti.
"Tantangan terbesar adalah menjelaskan bahasa ujian ke bocah berusia lima tahun. Tetapi dia tampak bisa mengikutinya dan memiliki ingatan yang baik," kata ayahnya, Asim, seorang konsultan IT.